Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jelaskan pengertian Bioteknologi modern dan aplikasinya dalam kehidupan manusia!

Bioteknologi Modern dan Aplikasinya dalam Kehidupan Manusia

Pembaca Sekolahmuonline, kami sajikan lagi contoh soal mata pelajaran Biologi Kelas 12 SMA dan MA program Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Bab Bioteknologi lengkap dengan jawaban atau pembahasannya. Kali ini kita akan membahas tentang pengertian Bioteknologi Modern dan Aplikasinya dalam Kehidupan Manusia. Silahkan dibaca dan dipelajari, semoga bermanfaat.
Bioteknologi Modern dan Aplikasinya dalam Kehidupan Manusia
Jelaskan pengertian Bioteknologi modern dan aplikasinya dalam kehidupan manusia!

Jawaban/Pembahasan:

Pengertian Bioteknologi Modern

Bioteknologi modern merupakan bioteknologi yang didasarkan pada rekayasa DNA (gen). Selain itu, memanfaatkan dasar mikrobiologi dan biokimia.

Aplikasi Bioteknologi Modern


Aplikasi Bioteknologi modern mencakup berbagai aspek kehidupan manusia, misalnya aspek pangan, pertanian, peternakan hingga kesehatan dan pengobatan.

a. Pangan
Bioteknologi modern pada bidang pangan, misalnya buah tomat hasil manipulasi genetik sehingga tahan lama, tidak cepat matang, dan tidak cepat membusuk; kentang yang telah mengalami mutasi genetik hingga kadar pati kentang meningkat 20% dari kentang biasa.

b. Pertanian
Beberapa Bioteknologi modern pada bidang pertanian, misalnya tanaman kedelai tengger dan kedelai hijau camar yang berumur pendek dengan produktivitas tinggi diperoleh dari radiasi seleksi biji-biji kedelai.

c. Peternakan
Bioteknologi modern pada bidang peternakan, misalnya, pembelahan embrio secara fisik (splitting) mampu menghasilkan kembar identik pada domba, sapi, babi, dan kuda. Dengan teknologi yang modern telah dikembangkan teknologi kloning yang menghasilkan klon dari sel somatik.

d. Kesehatan dan pengobatan
Beberapa bioteknologi modern pada bidang kesehatan dan pengobatan, antara lain: hormon pertumbuhan somatotropin yang dihasilkan oleh Escherichia coli dan manipulasi produksi vaksin dengan menggunakan Escherichia coli agar efisien. Selain itu, untuk menghasilkan insulin secara massal dilakukan rekayasa genetika dengan menggunakan enzim dan bakteri.



Demikian postingan Sekolahmuonline yang menyajikan contoh soal Biologi kelas 12 lengkap dengan jawaban atau pembahasannya tentang pengertian Bioteknologi Modern dan Aplikasinya dalam Kehidupan Manusia.

Jangan lupa berbagi kepada yang lainnya, cukup dengan mengklik tombol share sosial media yang ada di bawah ini. Bisa lewat Facebook, Twitter, WhatsApp, dan yang lainnya. Selamat belajar, semoga bangsa Indonesia semakin maju dengan memiliki generasi yang rajin belajar.

Posting Komentar untuk "Jelaskan pengertian Bioteknologi modern dan aplikasinya dalam kehidupan manusia!"

close